Setelah libur Lebaran, Pemerintah Kota Batam kembali menggelar apel gabungan dan halal bihalal di Dataran Engku Putri, Selasa (8/4/2025).
Acara ini dihadiri oleh seluruh pegawai Pemko Batam dan merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan antar pegawai serta membangun semangat kerja pasca libur panjang.
Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengingatkan pentingnya kerja cepat dan efisien dalam mencapai target pembangunan Batam.

“Mari kita jadikan energi positif setelah Ramadan ini untuk memberikan yang terbaik bagi Batam, kota yang kita cintai ini,” ujarnya.
Amsakar menegaskan, bahwa meskipun masih ada sisa waktu 9 bulan dalam tahun ini, semua program yang telah direncanakan harus segera ditindaklanjuti.
“Di triwulan kedua ini, kami ingin program-program yang telah kami susun bisa segera diterapkan. Jika memang diperlukan, Perwako atau Perka harus segera dibuat untuk mempercepat proses,” tegasnya.
Di kesempatan itu, pihaknya juga menegaskan pentingnya kecepatan dalam pelayanan dan pembangunan.
“Tidak ada model melayani dengan lambat-lambat lagi. Kita harus bekerja dengan cepat dan efektif, terutama yang berkaitan dengan investasi. Jangan sampai ada yang terhambat hanya karena proses yang lama,” tambahnya.