Calon Walikota Batam Amsakar Achmad menghadiri Musyawarah Daerah (Musda) V dan Musyawarah Cabang (Muscab) IV Himpunan Masyarakat Nias Indonesia (HIMNI) Kepri dan Batam berlangsung di King’s Hotel Batam, Sabtu (12/10).

Amsakar mengajak warga Nias yang tinggal di Batam untuk terus berkontribusi bagi kemajuan kota.

“Saya sampaikan kepada seluruh warga Batam yang berasal dari Nias agar tetap berkontribusi untuk Batam. Semua warga Nias sangat baik dengan beragam profesinya dan tidak pernah membuat persoalan di Batam,” ujarnya.

Amsakar juga menekankan pentingnya Musda dan Muscab dalam menjaga harmonisasi internal organisasi. Musda dan Muscab itu, lanjutnya, hakikatnya ada tiga hal: pertama, pertanggungjawaban kepengurusan sebelumnya; kedua, memilih pengurus sekarang dan akan datang; ketiga, membuat program kerja atau merubah anggaran dasar dan anggaran rumah tangga.

“Hendaknya semua itu dilaksanakan dengan baik, tidak perlu ada faksi-faksi di internal,” ujar dia.

Ia juga mengimbau, agar di tahun politik ini tidak menciptakan polarisasi di masyarakat dan mengajak semua warga untuk menggunakan hak pilih mereka di tempat pemungutan suara (TPS) masing-masing.

Sekjen DPP HIMNI Indonesia, Marinus Nazara, dalam sambutannya mengingatkan masyarakat Nias di Batam agar merasa menjadi bagian dari Batam dan menghargai adat istiadat setempat.