Satgas ASLI Kota Batam Siap Kawal Hingga Pelantikan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra

Satgas Tim Amsakar Achmad siap untuk melakukan tugasnya terhadap Calon Walikota Batam dan Wakil Walikota Batam Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra (ASLI) menuju ke Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Hal tersebut disampaikan Ketua Satgas Kota Batam Tim Amsakar Achmad, Abubakar Sanusi, SH seusai memberikan pengawalan kepada ASLI pada kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) dan Bimbingan Teknis (Bimtek), yang digelar di Hotel Planet Holiday Jodoh, Kota Batam, pada Minggu (28/07), sekira pukul 09.00 WIB, pagi hari, yang dihadiri hampir seribu orang dari tim Amsakar Achmad se-Kota Batam.

“Kami ucapkan terimah kasih kepada Calon Walikota Batam dan Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad- Li Claudia Candra atas kepercayaan kepada Satgas Amsakar Achmad Kota Batam yang semula hanya menjadi Satgas Amsakar Ahmad berubah Satgas ASLI Kota Batam,” ucap Abukar Sanusi, yang membawahi dari 300 orang Satgas ASLI Kota Batam.

Lebih lanjut, Abubakar Sanusi menyampaikan, dengan amanah yang telah diberikan kepada kami satgas ASLI Kota Batam dengan tegas siap mengawal segala aktifitas pasangan ASLI sampai dengan pelantikan nantinya.

“Kami siap terjun di lapangan dalam menyukseskan, mengawal acara demi acara bahkan seluruh kegiatan yang berhubungan dengan Bakal Calon Walikota Batam dan Wakil Walikota Batam ASLI,” pungkasnya./Red.