Polsek Belakang Padang bersama Bulog Kota Batam menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) dalam upaya membantu masyarakat.

Kegiatan dilaksanakan di Halaman Mapolsek Belakang Padang, Polresta Barelang, Kota Batam, pada Rabu (17/09), sekira pukul 09.00 WIB pagi hari – selesai.

Adapun yang disalurkan, yakni beras murah dengan harga Rp 56.000/5 kg. Sebanyak 262 sak beras SPHP (Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan) berhasil terjual kepada masyarakat.

Polsek Belakang Padang Bersama Bulog Kota Batam Gelar Kegiatan GPM: Ringankan Beban Ekonomi Masyarakat
Personil Polsek Belakang Padang pada Kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di Halaman Mapolsek Belakang Padang, Polresta Barelang, Kota Batam, Rabu (17/09).